Panen Jamur hingga Pembuatan Horog-horog Jepara dengan Siswa-siswi SDUT Jepara

Ditulis oleh admin, dipublikasi pada 2 November 2023 dalam kategori Ruang Kegiatan

Jepara – Pada Rabu 1 November 2023 semua siswa kelas 3 SDUT Bumi Kartini Jepara mengikuti kegiatan outing class. Adapun lokasi outing class masih di daerah Jepara sendiri.

Mereka berangkat dari sekolah sekitar pukul 08.00 menuju Desa Plajan, Kecamatan Pakis Aji, Jepara. Di sana mereka mengamati proses pembuatan tepung pati dari bahan dasar sagu yang dihasilkan dari pohon aren dengan narasumber Sumiyati dari Desa Plajan sendiri.

Setelah menyimak penjelasan tentang tepung pati dari sagu, anak-anak lalu dibawa ke salah satu produsen “horog-horog” milik Fatmawati dari Pakis Aji Jepara juga.

Fatmawati menceritakan awal mula menjadi produsen horog-horog. Dia mengatakan kalau ternyata tepung pati bisa jadi olahan makanan “horog-horog” akhirnya dia mencoba untuk menekuninya hingga sekarang.

Perjalanan outing kelas 3 itu lalu berlanjut menuju Watu Lumpang, Guyangan, Bangsri, Jepara. Kegiatan di sana adalah melihat proses pembuatan media tanam jamur tiram dan cara memanen jamur tiram dengan benar.

Seperti sebelumnya, semua anak-anak dengan baik menyimak penjelasan dari pemilik budidaya jamur ini yakni Sadad. Sadad menjelaskan proses budidaya dari awal hingga proses memanen jamur dengan baik dan benar.

Kemudian, acara berakhir dengan fun game. Mereka bermain water fun. Terlihat semua anak-anak merasa gembira dan senang telah mengikuti kegiatan outing class hari itu.





Informasi Lainya



Meriahnya Kemah dan Lomba Pramuka di SDUT Bumi Kartini Jepara

Ditulis oleh admin

Jepara – Sabtu, 9 Desember 2023 menjadi hari yang spesial bagi para siswa kelas 5 dan…



SDUT Bumi Kartini Jepara Selenggarakan Imunisasi

Ditulis oleh admin

Jepara – Kepedulian sekolah terhadap peserta didik adalah hal yang penting. Utamanya dalam hal kesehatan, seperti…



Kebersamaan dalam Istighotsah: Warga Sekolah Bumi Kartini Mendoakan dan Berbagi untuk Palestina

Ditulis oleh admin

Jepara – Ketika kabar mengenai krisis kemanusiaan yang sedang melanda saudara kita di Palestina terus menggema…

Selengkapnya